Perusahaan Umum Daerah (Perumda)
BPR Khatulistiwa

Perumda BPR Khatulistiwa Pontianak yang sebelumnya bernama Perusahaan Umum Daerah Bank Perkreditan Rakyat Khatulistiwa Kota Pontianak adalah perusahaan yang dimiliki oleh pemerintah daerah Kota Pontianak yang bergerak dibidang Jasa keuangan khususnya di bidang perbankan didirikan pada tanggal 18 Desember 1963 dengan landasan Perda Nomor 12 tahun 1963 yang sudah beberapa kali dilakukan perubahan Perda guna penyempurnaan.

Tempat dan kedudukan Perumda BPR Khatulistiwa Pontianak dalam menjalankan operasionalnya beralamatkan di Jalan Gajahmada, Komplek Pasar Flamboyan, Pontianak Kalimantan Barat 78234, Telp (0561) 7324514. Dalam menjalankan operasi usahanya Perumda BPR Khatulistiwa Pontianak memiliki perizinan berdasarkan Nomor Pokok Wajib pajak No.01.110.640.8.701.000 yang dikeluarkan oleh Departemen keuangan Republik Indonesia, Direktorat Jendral Pajak kantor Wilayah DJP Kalbar Kantor Pelayanan Pajak Pontianak.







Usaha Yang Dijalankan Oleh Perumda BPR Khatulistiwa Adalah

  1. Menghimpun dana dari masyarakat dalam bentuk simpanan berupa Deposito berjangka, Tabungan/ atau bentuk lain yang dipersamakan dengan itu.
  2. Memberikan kredit dan melakukan pembinaan khususnya terhadap pengusaha golongan ekonomi lemah
  3. Melakukan kerjasama antar lembaga perbankan atau lembaga keuangan lainnya
  4. Menjalankan usaha-usaha perbankan lainnya yang lazim dilakukan oleh bank perkreditan Rakyat sepanjang tidak bertentangan dengan peraturan Perundang-undangan yang berlaku






Visi

  1. Menjadikan Perumda BPR Khatulistiwa Kota Pontianak sebagai mitra usaha masyarakat yang terpercaya serta berperan a
  2. Aktif dalam pengembangan Usaha kecil dan Menengah di Masyarakat Kota Pontianak

Misi

  1. Sebagai intermediasi dengan tugas menghimpun dana dan penyaluran kredit.
  2. Meningkatkan sumber daya manusia (SDM) yang berkualitas dan professional.
  3. Memberikan kemudahan pelayanan, kenyamanan dan keamanan.
  4. Meningkatkan kontribusi pendapatan asli daerah ( PAD )
  5. Meningkatkan kesejahteraan pegawai







Sifat dan Bidang Usaha



Tempat dan Kedudukan

Perumda BPR Khatulistiwa Kota Pontianak dalam menjalankan operasionalnya beralamatkan di jalan Gajah Mada Kompleks Pasar Flamboyan, Kelurahan Benua Melayu Darat, Kecamatan Pontianak Selatan, Kota Pontianak, Provinsi Kalimantan Barat, kode pos 78122, Telp (0561) 732514. Dalam menjalankan operasi usahanya Perumda BPR Khatulistiwa Kota Pontianak memiliki perizinan berdasarkan Nomor Pokok Wajib pajak No.01.110.640.8.701.000 yang dikeluarkan oleh Departemen keuangan Republik Indonesia, Direktorat Jendral Pajak kantor Wilayah DJP Kalbar Kantor Pelayanan Pajak Pontianak.

Bentuk Usaha

Karakteristik kegiatan usaha bank, sama dengan Bank Perkreditan Rakyat pada umumnya. Namun karena BPR Khatulistiwa Kota Pontianak merupakan Perusahaan Umum Daerah, maka kegiatan usaha akan memanfaatkan potensi yang ada dilingkungan Pemerintah Kota yaitu kredit konsumtif dan kredit untuk pedagang pasar-pasar tradisional yang tempat usahanya dibangun oleh Pemerintah Kota Pontianak.

Usaha yang dijalankan oleh Perumda BPR Khatulistiwa adalah sebagai berikut :

  1. Menghimpun dana dari masyarakat dalam bentuk simpanan berupa Deposito berjangka, Tabungan/ atau bentuk lain yang dipersamakan dengan itu.
  2. Memberikan kredit dan melakukan pembinaan khususnya terhadap pengusaha golongan ekonomi lemah.
  3. Melakukan kerja sama antar lembaga perbankan atau lembaga keuangan lainnya.
  4. Menjalankan usaha-usaha perbankan lainnya yang lazim dilakukan oleh Bank Perkreditan Rakyat sepanjang tidak bertentangan dengan peraturan Perundang-undangan yang berlaku.

Maksud dan Tujuan

Tujuan didirikannya Bank ini adalah untuk membantu dan mendorong pertumbuhan ekonomi dan pembangunan daerah disegala bidang serta sebagai salah satu sumber pendapatan asli daerah dalam rangka meningkatkan taraf hidup.

Perumda BPR Khatulistiwa selalu membuka diri dan pikiran dalam rangka mengembangkan Perusahaan sehingga bisa mengikuti perkembangan dunia perbankan dan bisa bersaing baik dengan sesama Bank Perkreditan Rakyat maupun dengan Bank Umum yang ada di wilayah Kota Pontianak. Bersama Direksi dan 23 karyawan Perumda BPR Khatulistiwa bercita-cita ingin mewujudkan Khatulistiwa menjadi BPR Nomor satu.







Berita

BPR Khatulistiwa Raih Top BPR dan Top Pembina BUMD Awards

Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Bank Perkreditan Rakyat (BPR) Khatulistiwa terpilih sebagai salah satu Top Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) 2017 kategori Top BPR (BPRKU I) dalam penilaian yang digelar Majalah BusinessNews Indonesia bekerja sama dengan Asia Business Research Center serta beberapa lembaga tim penilai. Selain itu, Wali Kota Pontianak, Sutarmidji juga dinobatkan sebagai Top Pembina BUMD 2017 atas keberhasilannya mengantarkan BPR Khatulistiwa hingga terpilih sebagai Top BUMD.

Selengkapnya ...
BI Berikan Penghargaan BPR Terbaik 2017 kepada BPR Khatulistiwa

Tiap tahunnya dalam memperingati HUT RI, Kpw BI Kalbar memberikan penghargaan kepada sejumlah penyelenggara sistem pembayaran bank dan bukan bank di Wilayah Kalbar. Dan pada tahun 2017 ini, KPw BI Kalbar menambah satu kategori penghargaan yaitu penghargaan kategori Bank Perkreditan Rakyat (BPR) terbaik dengan kriteria penilaian yaitu kepatuhan penyampaian Laporan Bulanan BPR (LBBPR) kepada Bank Indonesia serta tidak pernah menerima sanksi kepatuhan laporan peride 2016-2017.

Selengkapnya ...
Enam BPR Ikuti Penerapan IT Khatulistiwa

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, PONTIANAK - Dirut BPR Khatulistiwa Pontianak, Agus Subardi menyambut baik dorongan OJK mendorong agar pemilik modal meningkatkan modal. Agus mengatakan BPR juga harus berbenah meningkatkan pelayanan.

Selengkapnya ...






Produk Perumda BPR Khatulistiwa



Tabungan

  1. Tamaska Umum
  2. Tamaska Pegawai
  3. Tamaska Pelajar
  4. Tamaska Pasar
  5. Tamaska Bansos
  6. Tariskha (Tabungan Arisan Khatulistiwa)
  7. Tabungan Haji & Umroh

Deposito

  1. 1 Bulan
  2. 3 Bulan
  3. 6 Bulan
  4. 12 Bulan
  5. Bunga mulai 5% sampai dengan 8%
  6. Dijamin LPS

Kredit

  1. Kredit KPTA (Kredit Pegawai Tanpa Agunan)
  2. Kredit KMK dan Investasi
  3. Kredit Konsumtif Pegawai
  4. Kredit Kendaraan Bermotor
  5. Persyaratan mudah
  6. Angsuran bias diatur
  7. Proses cepat






Produk Simpanan


TAMASKA UMUM

Tabungan Masyarakat Khatulistiwa Umum

Diperuntukan bagi Masyarakat Kota Khatulistiwa untuk mutasi keuangan dengan imbalan bagi hasil yang memuaskan.

Keunggulan
  1. Bunga harian
  2. Suku Bunga Tabungan 3% PA
  3. Biaya administrasi Rp.2.500,-/Rp.4.000,-(Jika terdaftar atm)
  4. Dapat di tarik setiap saat
  5. Pelayanan antar jemput uang dalam jumlah tertentu
  6. Dijamin oleh LPS sehingga uang anda aman
Prosedur
  1. Membawa bukti identitas diri yang masih berlaku ke Customer Service.
    Perorangan : Fotocopy KTP
    Badan Usaha : Fotocopy NPWP, KTP Pimpinan, Akte Pendirian, SIUP.
  2. Mengisi dan menandatangani formulir permohonan pembukaan rekening.
  3. Menyetorkan dana melalui Teller.
  4. Setoran awal minimal Rp 10.000,-
  5. Saldo minimum Rp 10.000,-

TAMASKA PEGAWAI

Tabungan Masyarakat Khatulistiwa Pegawai

Diperuntukan bagi pegawai negeri maupun swasta Kota Pontianak untuk mutasi keuangan dengan imbalan bagi hasil yang memuaskan.

Keunggulan
  1. Bunga harian
  2. Suku Bunga Tabungan 3% PA
  3. Biaya administrasi Rp.2.500,-/Rp.4.000,-(Jika terdaftar atm)
  4. Dapat di tarik setiap saat
  5. Pelayanan antar jemput uang dalam jumlah tertentu
  6. Dijamin oleh LPS sehingga uang anda aman
Prosedur
  1. Membawa fotocopy bukti identitas diri (KTP) yang masih berlaku ke Customer Service.
  2. Mengisi dan menandatangani formulir permohonan pembukaan rekening.
  3. Menyetorkan dana melalui Teller.
  4. Setoran awal minimal Rp 10.000,-
  5. Saldo minimum Rp 10.000,-

TAMASKA PELAJAR

Tabungan Masyarakat Khatulistiwa Pelajar

Diperuntukan bagi anak TK sampai dengan Mahasiswa merupakan sarana pembelajaran bagi pelajar dan mahasiswa dalam mengatur dan menata keuangannya sebagai bekal masa depan mereka.

Keunggulan
  1. Bunga harian
  2. Suku Bunga Tabungan 3% PA
  3. Biaya administrasi Rp.1.000,-
  4. Dapat di tarik setiap saat
  5. Pelayanan antar jemput uang dalam jumlah tertentu
  6. Dijamin oleh LPS sehingga uang anda aman
Prosedur
  1. Membawa fotocopy bukti identitas diri (Kartu Pelajar) yang masih berlaku ke Customer Service.
  2. Mengisi dan menandatangani formulir permohonan pembukaan rekening.
  3. Menyetorkan dana melalui Teller.
  4. Setoran awal minimal Rp 10.000,-
  5. Saldo minimum Rp 10.000,-

TAMASKA PASAR

Tabungan Masyarakat Khatulistiwa Pasar

Diperuntukan bagi pedagang-pedagang pasar tradisional dan seluruh pedagang secara umum.

Keunggulan
  1. Bunga harian
  2. Suku Bunga Tabungan 3% PA
  3. Biaya administrasi Rp.2.500,-/Rp.4.000,-(Jika terdaftar atm)
  4. Dapat di tarik setiap saat
  5. Pelayanan antar jemput uang dalam jumlah tertentu
  6. Dijamin oleh LPS sehingga uang anda aman
Prosedur
  1. Membawa fotocopy bukti identitas diri (KTP) yang masih berlaku ke Customer Service.
  2. Mengisi dan menandatangani formulir permohonan pembukaan rekening.
  3. Menyetorkan dana melalui Teller.
  4. Setoran awal minimal Rp 10.000,-
  5. Saldo minimum Rp 10.000,-

TAMASKA BANSOS

Tabungan Masyarakat Khatulistiwa Bantuan Sosial

Diperuntukan bagi masyarakat Kota Pontianak dalam program bantuan sosial yang dapat didaftarkan melalui pihak ketiga, dan merupakan sarana edukasi budaya menabung.

Keunggulan
  1. Bebas Biaya
  2. Dapat di tarik setiap saat
  3. Pelayanan antar jemput uang dalam jumlah tertentu
  4. Dijamin oleh LPS sehingga uang anda aman
Prosedur
  1. Membawa Surat Penunjukan dari Instansi yang terkait ke Customer Service.
  2. Membawa Fotocopy KTP dan Formulir Permohonan Pembukaan Rekening yang sudah ditandatangani untuk tiap orangnya.
  3. Menyetorkan dana melalui Teller.
  4. Setoran awal minimal Rp 10.000,-
  5. Saldo minimum Rp 10.000,-

DEPOSITO

Deposito Berjangka

Untuk anda yang akan berinvestasi di sector keuangan dengan aman dan bagi hasil yang menguntungkan.

Keunggulan
  1. Dijamin Lembaga Penjamin Simpanan (LPS)
  2. Bunga sampai dengan 7 %
  3. Minimal Deposito Rp 5 Juta
  4. Jangka waktu 1,3,6,12 dan 24 bulan
  5. Dapat dijadikan jaminan
  6. Range bunga deposito :
Jangka waktu Nominal
Rp 5.000.000 – Rp 50.000.000 Diatas Rp 50.000.000 Minimal
Rp 200.000.000
Deposito 1 Bulan 5% p.a 5.5% p.a Bunga negotiable sesuai dengan kebutuhan dana, persaingan dan likuiditas
Deposito 3 Bulan 5.25% p.a 6% p.a
Deposito 6 Bulan 5.5% p.a 6.25% p.a
Deposito 12 Bulan 6.25% p.a 6.5% p.a
Deposito 24 Bulan 6.5% p.a 7% p.a
Prosedur
  1. Membawa bukti identitas diri yang masih berlaku ke Customer Service.
    Perorangan : Fotocopy KTP
    Badan Usaha : Fotocopy NPWP, KTP Pimpinan, Akte Pendirian, SIUP.
  2. Mengisi dan menandatangani formulir Deposito.
  3. Mengisi dan menandatangani formulir permohonan pembukaan rekening tabungan, apabila bunga ditransfer ke rekening tabungan.
  4. Menyetorkan dana melalui Teller.
  5. Penempatan minimal Rp 5.000.000,-






Produk Pinjaman


KREDIT KONSUMTIF

KREDIT KONSUMTIF DENGAN AGUNAN

Fasilitas kredit yang diberikan kepada CPNS, PNS, Karyawan Swasta Karyawan BUMN/BUMD untuk tujuan konsumtif dengan jaminan berupa :

  1. CPNS,PNS, Karyawan BUMD : Cukup SK Asli.
  2. Karyawan Swasta, BUMN : Rumah, ruko/rukan dan kendaraan bermotor.

Keunggulan
  1. Bunga Ringan
  2. Proses lebih cepat
Prosedur
  1. Warga Negara Indonesia
  2. Berpenghasilan tetap maupun tidak tetap
  3. Mengisi formulir dan melengkapi persyaratan dokumen.
  4. Memiliki rekening tabungan di Bank Pasar.
  5. Persyaratan dokumen :
  6. Photocopy KTP Suami / Istri (yang masih berlaku)
  7. Photocopy Kartu Keluarga (KK)
  8. Photocopy :
    1. SK 80%, SK 100% dan SK Terakhir
    2. Karpeg
    3. Taspen
    4. Daftar Gaji
  9. Surat Keterangan Kerja
  10. Slip Gaji Terakhir / Surat Keterangan Gaji
  11. Pas Photo terbaru ukuran 3 x 4
  12. Photocopy Tambahan Penghasilan
  13. Photocopy NPWP
  14. Photocopy Surat Nikah
  15. Photocopy agunan

KREDIT INVESTASI

PEMBIAYAAN BARANG MODAL

Fasilitas kredit yang diberikan kepada debitur untuk membiayai barang-barang modal yang menunjang kegiatan usaha dalam rangka rehabilitasi, modernisasi, perluasan ataupun pendirian usaha baru.

  1. Persyaratan Mudah
  2. Bunga Ringan
  3. Proses lebih cepat
Prosedur
  1. Warga Negara Indonesia
  2. Mengisi formulir dan melengkapi persyaratan dokumen.
  3. Memiliki rekening tabungan di Bank Pasar.
  4. Persyaratan dokumen :
    1. Photocopy KTP Suami / Istri (yang masih berlaku)
    2. Photocopy Kartu Keluarga (KK)
    3. Photocopy Surat Nikah
    4. Photocopy Surat Izin Usaha :
      1. SIUP / SITU / SPTU / TDP-R
      2. NPWP
      3. Akte Pendirian Perusahaan
      4. Lain-lain
    5. Pas Photo terbaru ukuran 3 x 4
    6. Menyerahkan Agunan asli / jaminan dan photocopy agunan / jaminan
    7. Photocopy NPWP

KREDIT MODAL KERJA

MENAMBAH MODAL USAHA

Fasilitas kredit yang diberikan kepada debitur untuk menambah modal usaha agar lebih berkembang.

  1. Persyaratan Mudah
  2. Bunga Ringan
  3. Proses lebih cepat
Prosedur
  1. Warga Negara Indonesia
  2. Mengisi formulir dan melengkapi persyaratan dokumen.
  3. Memiliki rekening tabungan di Bank Pasar.
  4. Persyaratan dokumen :
    1. Photocopy KTP Suami / Istri (yang masih berlaku)
    2. Photocopy Kartu Keluarga (KK)
    3. Photocopy Surat Nikah
    4. Photocopy Surat Izin Usaha :
      1. SIUP / SITU / SPTU / TDP-R
      2. NPWP
      3. Akte Pendirian Perusahaan
      4. Lain-lain
    5. Pas Photo terbaru ukuran 3 x 4
    6. Menyerahkan Agunan asli / jaminan dan photocopy agunan / jaminan
    7. Photocopy NPWP






Simulasi Kredit

Simulasi ini untuk kredit secara umum.
Untuk info lebih lanjut dapat di konsultasikan secara langsung ke BPR Khatulistiwa Pontianak

Lakukan Simulasi Kredit






Jasa Lainnya


  • REKENING LISTRIK/BESERTA DENDANYA
  • TOKEN LISTRIK PRABAYAR
  • REKENING PDAM/BESERTA DENDANYA
  • TELEPON
  • PULSA SEMUA OPERATOR
  • MULTI FINANCE
  • ADIRA
  • COLUMBIA
  • COURTS FINANCE
  • BPJS KESEHATAN/TENAGA KERJA
  • TV BERBAYAR
  • INDIHOME






Organ
Perumda BPR Khatulistiwa


Kuasa Pemilik Modal (KPM)

Ir. H. Edi Rusdi Kamtono, M.M., M.T.

(Walikota Pontianak)


Dewan Pengawas

Muhammad Fahmi, SE.MM

Ketua

Ir. Amirullah, MA

Anggota


Direksi

Drs. Agus Subardi, SE, MM

Direktur Utama

Hermansyah, SE

Direktur Kepatuhan







Struktur Organisasi











© Sekretariat Daerah Pemerintah Kota Pontianak 2021